13 Penyebab Akun Adsense Di Banned Yang Paling Umum

Akun Google Adsense juga Rentan Terhadap Terindikasinya Suspend Dan Terlebih lagi terkena Banned. Ada berbagai macam kesalahan yang paling sering terjadi sehingga membuat pihak Google Mem-Banned akun sobat dan tidak bisa digunakan lagi.

Mari pikirkan sejenak, ibaratkan Google Adsense Perusahaan, dan kita semua adalah Pekerja, Jadii semua pekerjaan kita akan dipantau dan dilihat terus oleh Google adsense, Jika kita melakukan kesalahan, Maka indikasi pertamanya adalah terkena suspend atau terlebih lagi terkena Banned (Dikeluarkan dari perusahaan)
Make sense???..

Bagi blogger pemula, yang baru saja diterima Google Adsense, tentu akan mengalami beberapa masalah dan kesalahan dalam menjadi Mitra Google Adsense, Namun, ada baiknya sobat melihat dahulu 13 Penyebab Akun adsense di Banned Yang Sering Terjadi.

Untuk mempersingkat waktu dan langsung pada uraian berikut, marii sobat simak bersama sama penyebab akun adsense di Banned oleh Google Adsense.


1. Salah Memberi Penulisan Iklan


Hayoo siapa yang pernah kasih label iklan seperti itu :D Sepertinya jarang yah, namun pasti ada saja yang memberikan nama Label yang kanan hehe.

Disini adalah bagian yang terpenting, dalam kebijakan program Google Adsense dimana bertuliskan "iklan yang relevan dan tidak mengganggu pengunjung atau memaksa pengunjung untuk mengklik iklan"
Jadii ada sebagian kalangan blogger yang sudah diterima Google Adsense dan memberikan label nama dengan kesalahan diatas, dan itu hanya jarang terjadi ya...

Google Adsense hanya mengizinkan beberapa penggunaaan Nama Label seperti "iklan" dan "Sponsored" Selain label tersebut tidak tidak akan diizinkan, karena hanya akan menyesatkan pengunjung dan mengajak pengunjung untuk mengklik iklan.

Mauu cepat dapat uang dari Google Adsense??? Jawabannya adalah Sabar :D

Cara Menghindari Pelanggarannya : 

  • Gunakan Penggunaan Label dengan nama "Iklan" dan "Sponsored
  • Tidak menuliskan nama label sama sekali (Hanya Kode Adsense saja)
  • Jangan letakkan iklan dibagian yang menyesatkan pengunjung


2. Iklan Tertutup Menu Navigasi


Pelanggaran kedua adalah Konten tumpang tindih, atau iklan tertutup konten navigasi, Ini memang sangat umum sekali terjadi, terkadang admin sering melihat blog yang terdapat seperti gambaran diatas, Apakah itu baik baik saja?? Tentu saja tidak sobat, karena iklannya tertutup konten, dan kemungkinan akan mudah untuk di Banned Google Adsense.

Segera copot iklannya dan pasang ditempat lain jika tidak mau Google Adsense yang turun tangan dan bertindak yaa.. Kalo sudah di banned baru tau rasa:D.

Cara Menghindari Pelanggarannya : 

  • Hindari Memasang iklan dibawah menu Navigasi dropdown
  • Jangan Gunakan Widget-widget melayang
  • Diri anda sendiri, anda tahu harus berbuat apa+_+

3. Iklan Terpasang di Halaman Pencarian


Sebenarnya, fine fine saja jika memasang iklan di halaman pencarian, tapii memang iklan di halaman pencarian secara tidak langsung membuat suatu pelanggaran terhadap Google Adsense.

Pelanggaran tersebut biasanya terjadi dan disebabkan oleh orang orang yang dengan sengaja ingin menjatuhkan anda dan merusak usaha blog anda yang sudah anda bangun.

Orang sirik dan iri tersebut akan menuliskan kata di pencarian, semisal "Cerita Dewasa" sedangkan blog sobat hanya terdapat konten tentang blogger dan teknologi, nahh jika terjadi seperti itu, Apa yang sobat akan lakukan??

Jika ada orang yang melakukan seperti itu, besar kemungkinan sobat sudah tidak akan menjadi mitra Google Adsense lagii, dan sobat akan menyesali semuanya.

Cara menghindari Pelanggarannya : 

  • Gunakan Google CSE (Custom Search Engine) di Blog
  • Hilangkan iklan pada halaman pencarian (Cari saja di Google)

4. Terdapat Konten Copy Paste 

Konten copy-paste biasanya berupa daripada tulisan, gambar, dan konten lainnya.
ada banyak mitra Google Adsense yang hoki dan tidak sengaja diterima oleh tim review Google Adsense, sebenarnya sah sah saja jika mengambil artikel orang, namun tolong dihargai dengan menyertakan sumbernya.

Lebih aman lagi, cobalah untuk merewrite dengan menggunakan kata dan tata bahasa sendiri, dengan cara seperti itu, akan lebih aman dan terhindari dari banned Google Adsense.

Lebih baik lagii tulisan ketika sendiri tanpa ada campur tangan orang lain, maa 100% tidak akan terkena banned jika mematuhi kebijakan programnya.


5. Blog AGC (Auto Generated Content)

Blog yang disetting atau dipergunakan untuk meng-generated content dan mengambil semua konten dan postingan orang. Perlu anda ketahui bahwa Google lebih menyukai konten yang ditulis oleh otak kita dan jerih payah kita, dan penulisan dari manusia untuk manusia, bukan untuk robot.

JIka Blog AGC (Auto Generated Content) terindikasi dan terpantau oleh Google Adsense, maka siap siaplah untuk menerima semua akibat yang telah di perbuat.

Manusia diberikan otak dan akal sehat untuk berpikir lebih baik daripada makhluk lain, maka gunakanlah otakg tersebut dan pengetahuan untuk menulis artikel dan konten yang disukai Google Adsense ataupun yang bermanfaat bagi orang banyak.


6. Konten Yang ilegal dan Sensitif

Jika blog sobat ingin terkenal dan dilihat orang banyak, janganlah membuat konten yang ilegal dan sensitif dikalangan masyarakat. ada banyak sekali konten ilegal dan sensitif seperti Perjudian, Download ilegal, pornografi, kekerasan, dan mengandung unsur SARA.

Memang dengan konten tersebut mendapatkan banyak pengunjung, tetapi ketahuilah semua itu akan sia sia dan Akun Google Adsense sobat akan menerima Banned dari Google Adsense, Selina menerima banned, sobat juga menerima DOSA karena semua konten yang sobat bikin tersebut.

Sobat juga bisa menghindari kata kata sensitif dengan cara melihat kembali tulisan sobat sebelum siap di publish dan dibaca orang banyak.


7. Situs MFA (Made For Adsense)

Seperti Namanya MFA (Made for Adsense) dimana blog yang diutamakan untuk mendapatkan penghasilan yang lebih dari Google Adsense. Situs-situs MFA biasana dicirikan dengan tata bahasa yang kurang rapih  dan konten yang tidak jelas

Situs MFA tentunya sangat bertolak belakang dengan yang diharapkan oleh Google Adsense sebagai Mitra Publishernya.

Jika sobat sering berselancar di dunia internet, maka akan mudah sekali mencirikan Situs MFA, untuk mengatasi daripada situs MFA, buatlah artikel dan konten yang bermanfaat dan menarik, sehingga Google Adsense akan selalu menjadikan sobat menjadi publisher yang dipercayai.

Jika sobat membuat konten yang sangat sangat bermanfaat, tentunya akan sangat disukai oleh Google Adsense dan pembaca lainnya, dan yang terpenting adalah sobat akan mendapatkan Pahala ilmu kepada para pembaca.


8. Meng-klik Iklan Sendiri

Sepertinya aturan yang satu ini sobat sudah mengetahuinya, ada banyak sekali para blogger pemula yang baru diterima Google Adsense dan mencoba untuk mengkliknya baik disengaja maupun tidak disengaja.

Semakin canggihnya teknologi, semua kegiatan sobat akan diketahui oleh Google Adsense, karena Google Adsense akan mendata darimana asal klik dan negara, khususnya alama IP yang sangat mudah diketahui oleh Google Adsense.

meng-klik iklan sendiri juga menimbulkan terjadinya Banned Google Adsense, karena terindikasi sebagai Kecurangan dalam periklanan Google Adsense.


9. Menyuruh orang lain klik iklan

Jika pada urutan ke-8 mengklik iklan sendiri, maka selanjutnya adalah Menyuruh orang lain untuk mengklik iklan sobat, kegiatan ini banyak dilakukan di sebuah Grup yang sering melakukan BW (Blogwalking) dan klik Ads.

Percayalah, semua kegiatan tersebut memang awalnya meningkatkan pendapatan, Namun semakin terus menerus akan membuat Blog Sobat di Banned oleh Google Adsense.

Untuk menghindari banned Google Adsense tersebut, maka Janganlah menggunakan Cara kotor ini, karena akan merugikan diri sendiri yang susah payah agar Blog diterima Google Adsense


10. Memasang Iklan Pop-up

Google Adsense sepertinya cukup serius untuk menghilangkan para publisher dan Mitranya yang memasang iklan Popup, Sebagaimana yang tertulis dalam kebijakan program Google Adsense, bahwasannya iklan tidak boleh menggangu pengunjung dan kenyamanan pengunjung, Sepertinya memang Google Adsense lebih mengutamakan Pengunjung daripada Publishernya.

Bukan mengutamakan pengunjung sih, namun memberikan kenyamanan bagi pengunjung dengan iklan iklan yang Relevan.

Sebaiknya kamu kembali pada jalan yang benar dan lurus deh agar tidak dibanned oleh Google Adsense di pertengahan Jalan.


11. Memasang Script Sticky Widget 

Ada banyak sekali perbincangan dikalangan blogger mengenai Script sticky widget ini yang dipasang dengan iklan Google Adsense. Ada yang beranggapan dibolehkan, dan ada yang beranggapan tidak dibolehkan.

Namun, admin condong kepada pendapat yang tidak diperbolehkan, Mengapa?? Karena iklan akan tetap menggantu meski di scroll ke bawah dan secara tidak langsung, ini masuk dalam kategori "paksaan" untuk melihat dan mengklik iklan.

Terlebih lagii menggunakan script memaksa klik, ada yang memberikan script ketika mengklik 2 kali, maka cursor akan diarahkan pada iklan, nahh hal seperti ini sangat bertolak belakang dengan keinginana Google Adsense.

Semua tergantung pada sobat semua, alangkah baiknya lebih baik mencegah daripada Mengobati+_+


12. iklan Berdekatan dengan Gambar dan Video

Konten yang baik, biasanya tertumpu pada gambar dan video sebagai pelengkap suato konten, biasanya pada konten tutorial yang mengharuskan untuk melihat video, karena dengan bacaan saja tidak akan dimengerti.

Jika kamu meletakkan iklan berdekatan dengan gambar dan video, maka bersiap siaplah menghadapi banned Google Adsense, terlebih lagii terdapat banyak gambar pada artikel.

Google Adsense memberikan saran dan pengertian bahwa Gunakanlah 1-2 Gambar di Blog sebagai pelengkap, dan tidak lebih, karena jika lebih itu akan sangat mengganggu, terlebih lagi iklan yang berada di dalam Artikel.


13. Melanggar TOS (Terms Of Service) Google Adsense

Beberapa poin yang sudah dijelaskan sebelum mendaftarkan ke Google Adsense adalah mematuhi kebijakan program, dan TOS daripada Google Adsensei ini.

Mitra Google Adsense yang baik akan terlebih dahulu membaca Terms Of Service dan menjaganya agar tidak melanggarnya

Dengan begitu, akun Google Adsense sobat akan aman dan meminimalisir terjadinya Banned oleh Google Adsense terhadap Mitra Publishernya..


Kesimpulan : 
Cobalah Untuk membuat konten yang baik, menarik, bermanfaat, dan enak dibaca oleh para pengunjung tanpa melakukan hal hal yang ilegal dan dilarang oleh Google Adsense.
Jangna pernah berpikifr bahwa sobat lah satu-satunya publishernya, tapii berpikirlah bahwa sobat bersaing dengan ribuan, bahkan jutaan mitra dari Google Adsense.

Maka, Cobalah untuk menghindari hal hal yang merusak kerjasama anda dengan Google Adsense, mungkin itu saja beberapa yang ingin admin sampaikan, Semoga bisa bermanfaat bagi sobat semua.
SALAM BLOGGER+_+










0 Response to "13 Penyebab Akun Adsense Di Banned Yang Paling Umum "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel